Jenis kucing yang ada di dunia, sangat banyak. Selain kucing kampung, kucing Persia, kucing angora, atau kucing ras masih ada yang lain. Dan untuk lebih jelas, berikut macamnya!
Daftar isi
Gambar Kucing dari Berbagai Jenis
-
Abyssinian
Dari Abyssnian Ethiopia. Termasuk kucing domestik dengan bulu pendek, cocok dipelihara. Tapi studi mengubah asalnya. Kucing tersebut ternyata dari Mesir, masuk golongan jenis Pharaoch. Bulunya tipis, telinganya besar. Sangat aktif.
-
Aegean
Tergolong kucing liar, tapi bisa berinteraksi dengan manusia khsususnya anak-anak. dari Yunani tepatnya di Laut Aegean. Bulu pendek dan berotot.
-
American Bobtail
Dari mutase genetik alami. Ekor pendek, bulu cenderung tipis tapi bervariasi warna. Jinak. Kucing keluarga.
-
American Curl
Dari California. Bulunya bisa pendek dan panjang. Senang dengan anak kecil. Mudah stres bila ditinggal terlalu lama sendirian.
-
American Ringtail
Dari mutasi genetik. Ditemukan di Amerika Serikat pada tahun 1998 lalu. Ekornya bengkok layaknya cincin. Mudah dirawat dan jinak.
-
American Shorthair
Dari pendatang Eropa yang menetap di Amerika. Mudah beradaptasi dengan lingkungan. Usianya mampu bertahan antara 18-20 tahun. Senang menangkap tikus.
-
American Wirehair
Dari jenis kucing American Shorthair, yang 2 dari 5 yang dilahirkan dikembangbiakkan lagi dan lahirlah kucing jenis ini. Bulunya membal mirip per. Tidak boleh sering dimandikan.
-
Arabian Mau
Dari Semenanjung Arab. Pendiam mau mengeong bila minta makan saja, tapi sangat aktif. Tidak pemilih soal makanan.
-
Asian-Malayan
Dari United Kingdom. Persilangan jenis Burmese dan Cinchilla. Tubuhnya agak berotot. Kaki langsing. Senang bermain. Aktif. Suka manusia.
-
Asian Longhair-Tiffany
Dari persilangan antara kucing longhair dan Burmese. Bulu sangat tebal. Mudah cemburu bila pemiliknya memiliki kucing lain.
-
Australian Mist
Dikembangkan di Australia. Bulunya cenderung pendek. Ketika masih remaja aktif tapi setelah dewasa kalem. Memiliki umur panjang. Sangat jinak sekalipun dengan anjing, bisa berteman akrab.
-
Balinese
Dari mutasi natural (persilangan Siameses dengan kucing Longhaired lainnya). Mirip Siamese. Ada corak hitam di wajahnya dan bulunya lebih panjang. Suka mengajak bicara pemiliknya.
-
Bambino
Dari persilangan Muchkin dan Sphinx. Kategori kucing tidak memiliki bulu. Pintar, loyal suka membaur dengan manusia. Harus rajin grooming, sebab banyak minyak hasil sekresi di tubuhnya.
-
Bengal
Persilangan kucing Asian Leopard (kucing liar) dan kucing domestik. Bentuk tubuhnya langsing dan berotot. Tergolong besar dengan ukuran berat 4-8 kg. Cenderung agresif bila marah.
-
Birman
Dari Perancis. Mirip Siamese dan Balinese. Memilki sifat penasaran tinggi.
-
Bombay
Persilangan kucing shorthair dan kucing Burmese berwarna hitam. Mirip miniature phanter, tapi lucu. Suka kehangatan. Umurnya bisa mencapai 20 tahun.
-
Bramble
Persilangan kucing Bengal dan kucing Peterbald. Menggabungkan sifat jinak kucing domestik dengan insting liar kucing bawaan dari jenis Bengal. Penyayang tapi punya naluri berburu. Tingkahnya lucu.
-
Brazilian Shorthair
Dari Brazil. Nama lainnya Pelo Curto Brasileiro. Kucing pertama dari Brazil yang diakui Intrnasional. Lebih langsing tubuhnya dari jenis shorthair lain. Kepalanya lebih panjang. Liar pada awalnya. Namun saat sudah jinak, menjadi menyenangkan.
-
British Longhair
Dari Inggris. Persilangan dari British shorthair dan kucing Persia. Rambut panjang dan lebat. Kepala agak besar. Mata besar dan bulat. Setelah dewasa pasif. Senang sama pemiliknya.
-
British Shorthair
Ada di Inggris. Mirip saudaranya. Punya kisah sedih. Temannya banyak yang mati pada perang dunia kedua.
-
Burmese
Dari Thailand-Burma. Ada dua variasi. Pertama tradisional Britih. Tubuh langsing dan panjang. Mata agak oval. Kedua kontemporer Amerika. Cirinya tubuh lebih berisi. Moncongnya pendek dan mata lebih bundar. Tergolong aktif dan suka bermain. Karakternya serupa anjing, sangat penurut. Penyayang anak kecil.
-
Burmilla
Dari persilangan tak sengaja antara kucing jenis Burmese dan Persia Chinchilla. Perpaduan dari dua indukannya tadi (gradasi fading). Bisa berbulu pendek dan lebat atau tergantung jenisnya. Kurang aktif tapi suka bermain.
-
California Spangled
Persilangan dari beragam gen, seperti Abyssinian, American Shorthair dan British Shorthair. Tergolong liar tapi sekarang sudah memiliki sifat domestik. Suka bermain, cerdas dan suka berpetualang.
-
Chantilly-Tiffany
Persilangan dari kucing Malaya dan kucing Burmese. Bulunya tebal, mulus serupa sutra. Matanya cokelat dan kuning, tapi saat dewasa berubah menjadi keemasan. Hati-hati bila melakukan grooming sebab kucing ini punya kebiasaan menarik bulu.
-
Chartreux
Dari Perancis. Cirinya : Bulunya tipis padat warnaya abu-abu. Matanya kuning. Sangat jinak seperti anjing.
-
Chausie
Persilangan dari kucing liar/hutan/savanah dengan kucing domestik. Beratnya bisa 8 kg. Tampak besar padahal bobot tubuhnya ringan. Tidak suka sendirian. Perutnya agak sensitive terhadap pakan.
-
Cheetoh
Persilangan antara kucing Bengal dan Ocicat. Kepala sedikit meruncing kecil. Kuping agak keluar. Ekornya pendek. Tampak galak tapi sebenarnya jinak.
-
Cornish Rex
Lahir dari United Kingdom pada tahun 1950-an. Penampilan mencolok, ukurannya besar. Kepala relatif kecil. Meski tubuhnya langsing namun berisi. Karakternya mirip anjing tidak takut manusia dan memiliki jiwa petualang.
-
Cymric
Ditengarai masih punya darah keturunan Manx. Badan panjang berotot. Sedikit chubby. Bulunya panjang dan lebat. Sering muncul di sirkus. Tergolong cerdas. Mudah dilatih. Lincah dan penyayang.
-
Desert Lynx
Terbilang jenis kucing langka. Tapi sudah domestik. Sekilas mirip kucing liar Lynx. Warnanya putih abu-abu dan corak garis-garis. Pintar. Selalu waspada. Tapi bisa liar mirip predator.
-
Devon Rex
Diperoleh secara tak sengaja dari mutasi genetik. Karakternya mirip Cornis Rex. Bulu bergelombang dan agak melipat. Kumisnya membengkok. Suka bermain dan cerdas. Baik setelah dewasa.
-
Donskoy
Pertama kali ditemukan di Don River, barat daya Rusia tahun 1987. Kulitnya elastis. Ada kerutan di bawah dagu, pipi dan sekitar tenggorokan. Aktif suka bermain. Tidak boleh terkena sinar matahari.
-
Dragon Li
Dari China. Termasuk kucing ras. Warnanya hitam dan abu-abu. Telinganya menonjol dan tajam. Cerdas, aktif mau bersahabat dengan manusia. Pemburu hebat.
-
Egyptian Mau
Dari Mesir. Warna kulitnya keperakan, tembaga, atau asap menyebar hingga ekor. Bulunya tidak terlalu panjang. Aktif. Senang mandi.
-
European Shorthair
Penyebarannya dimulai dari Roma. Disebut pula ‘’Roman Cat.’’ Bulunya pendek dan rapi serta halus. Sangat baik dan cukup cerdas.
-
Exotic Shorthair
Persilangan kucing Persian dan American. Kalem tapi aktif. Suka bermain. Penyayang dan akrab dengan manusia.
-
FoldEx
Singkatan dari Exotic Fold. Campuran dari kucing Schttish Fold dan kucing Exotic Shorthair. Dikembangkan di Quebec Kanada. Fisiknya mirip boneka teddy bear. Badan dan tulangnya kuat. Wajah membulat menggemaskan. Telinganya berlipat. Kakinya pendek. Aktif. Cerdas dan bersahabat.
-
German Rex
Dari mutasi gen spontan. Mempunyai kesamaan ciri dengan jenis Cornish Rex. Tergolong cerdas. Manja mirip anjing.
-
Havana Brown
Dikembangkan dari jenis Siamese dengan genetik Russian Blues. Bulu dan kumisnya hitam kecokelatan. Suka manusia. Tidak suka ditinggal sendiri.
-
Highlander
Campuran dari kucing hutan dan Desert Lynx. Penampilannya liar. Mulai dari hidung, moncong dan dagu kesannya kotak. Kepalanya agak cekung. Telinganya terlipat tegak ke belakang. Ada yang berjari lebih. Bobotnya bisa mencapai 10 kg. Suka bermain. Percaya diri dan aktif. Lucu ekspresif.
-
Himalayan Cat
Persilangan kucing Persia dan Siamese. Sering dipanggil Himmie. Bulunya lebat dan putih warnanya. Ada semburat warna hitam pada tangan kaki dan wajahnya. Matanya biru. Sifatnya kalem, senang bermain dan penyayang. Suka rumah kurang menyukai keramaian. Tak suka berkelahi.
-
Japanese Bobtail
Punya bila sejarah tinggi. Konon katanya hadiah kaisar Cina untuk kaisar Jepang. Dibawa ke Amerika pada tahun 1968 lalu. Ekor dan bulu pendek namun sangat halus. Bila dipelihara harus dicarikan teman untuk berinteraksi. Seperti dari kucing sendiri ataupun anjing.
-
Javanese
Dari Asia Tenggara. Pengembangbiakan lokal. Cerdas dan aktif.
-
Jungle Curl
Campuran dari berbagai jenis kucing. Di antaranya Egyptian Mau, Bengal dan Serengeti. Termasuk jenis kucing eksperimental. Telinganya sedikit berlipat dan bulunya pendek. Aktif. Bila dipelihara harus diberi ruangan lapang.
-
Khao Manee
Artinya berlian putih, dari Thailand. Bulunya pendek dan berwarna putih. Mata cerah. Punya sifat penyayang. Aktif tapi susah beradaptasi tempat baru.
-
Korat
Dari Thailand. Bulunya pendek warnanya perak-kebiruan. Ketika kecil kuning keemasan. Matanya bisa berubah hijau saat dewasa. Senang dekat dengan pemiliknya daripada orang baru. Tapi mudah beradaptasi.
-
Kurilian Bobtail
Dari pulau Kuril Rusia. Bulunya bisa pendek dan panjang. Ekspetasi umur bisa 20 tahun. Sifatnya lincah, pemberani dan jiwanya petualang. Penampilannya sangar.
-
Kucing Malaysia
Ras kucing Malaysia. Termasuk ras baru. Penampilannya mirip kucing Tonkinese.
-
Lambkin
Nanus Rex adalah referensinya. Tergolong baru. Gabungan dari genetic Selkirk Rex dan Munchkin. Tangan kakinya pendek bisa pula panjang. Suka bermain. Senang berburu.
-
Laperm
Jenis kucing Rex Amerika Serikat tapi tak punya ikatan dengan kucing jenis itu. Bulunya sedang, halus, bergelombang. Jarang bicara namun bandel.
-
Lykoi
Hasil mutasi genetik secara alamiah. Bulunya tipis, sedikit botak. Pertama kali ada di Virgia. Pasangan kedua di Tennese Amerika Serikat. Bulunya normal dan putih. Sekilas penampilannya mirip Wereholf. Jinak dan bersahabat. Cerdas suka bermain di rumah.
-
Maine Coon
Belum diketahui jelas darimana asalnya. Tergolong kucing domestic. Jinak. Proses dewasanya cenderung terlambat, sebelum 3 tahun tubuhnya tetap kecil.
-
Mandalay
Hasil persilangan dari Burmese dan kucing domestik. Bulunya shorthair elegan tapi tidak hitam pekat. Karakternya serupa Burmese. Sangat sosial dan suka bermain.
-
Manx
Dari Isle of Man. Sering dibawa ke sirkus semenjak tahun 1800-an. Warna bulu dan coraknya beragam. Dekat dengan pemiliknya namun pemalu dengan orang baru. Rumahan meski awalnya hidup bebas.
-
Mexican Hairless
Sudah punah. Tidak berbulu tapi terkadang tumbuh bulu di ekor. Sifatnya ramah, bersahabat dan cerdas. Dokumen terakhir ada di tahun 1902.
-
Minskin
Persilangan dari munchkin dan sphynx. Kakinya pendek dan bulu hanya pada ujung tangan, kaki, ekor, telinga dan wajah. Cerdas dan bersahabat.
-
Minuet-Napoleon
Persilangan Munchkin dan Persian. Tergolong jenis kucing baru. Bulunya tebal dan kakinya pendek. Tapi sigap berlari. Secara keseluruhan kucing jenis ini bentuknya bulat dengan moncong menyolok. Sifatnya lembut, kekeluargaan dan penyayang.
-
Mojave
Tergolong jenis kucing baru dan eksperimental. Termasuk langka dan eksotis. Penampilannya mirip cheetah. Bersahabat tapi sifat liarnya masih ada. Cerdas dan selalu waspada.
-
Munchkin
Terbilang baru. Hasil persilangan kucing kaki pendek. Rentan mengalami kelainan tulang. Tubuhnya cebol. Tapi lincah dan bersahabat.
-
Nebelung
Dalam Bahasa Jerman berarti ‘kabut’. Warnanya perak kebiruan. Sering disebut kucing Rusian Blue. Baik wajah, leher, tubuh dan bulunya semua panjang. Matanya hijau atau kuning-kehijauan. Warna solid perak kebiruan. Ekspetasi umur sampai 16 tahun. Pembawaannya lembut dan tenang. Agak pemalu dengan orang baru.
-
Norwegian Forest
Dari Norwegia. Sudah ada sejak ribuan tahun yang lalu. Sering dikaitkan dengan legenda. Yakni Freya, salah satu dewa dalam dongeng Norwegia. Tidak diketahui jelas asal usulnya. Sifatnya lembut, penyayang dan cerdas. Tapi terkadang suka menyendiri.
-
Ocicat
Persilangan dari Abyssinian, Siamese dan Oriental. Bentuk matanya mirip almond. Tubuh kuat. Sangar. Punya sifat mirip anjing. Cuek. Perlu perhatian ekstra bila dipelihara.
-
Oregon Rex
Variasi kucing Rex dari genetik mutasi spontan. Bulunya bergelombang, pendek serta rapat. Tubuh lebih panjang dari lebar badannya dengan postur kecil. Sifatnya semua kombinasi jenis kucing Rex. Penyayang, senang bermain dan arogan.
-
Oriental Longhair
Salah satu varietas dari kucing domestik. Tubuhnya panjang mirip tabung. Bentuk kepala triangular. Moncong sedit tajam. Sangat aktif dan lincah. Loyal terhadap pemiliknya.
-
Oriental Shorthair
Varian lain dari oriental longhair dan sifatnya yang hampir sama. Bulunya pendek. Bentuk kepalanya triangular mirip kucing Siamese.
-
Owyhee Bob
Jenis kucing ekperimental. Ukuran tubuhnya sedang ke arah besar proposional. Yang betina mencapai 5 kg. jantan 7 kg. temperamentnya mirip anjing. Cerdas dan vocal. Setia terhadap pemiliknya.
-
Pantherette
Terbilang jenis kucing eksperimental. Dikembangkan melalui kucing Bengal hitam dan Maince Coon, Pixie Bobs dan Amurs liar. Masih dalam tahap perkembangan.
-
Persian
Dari Persia. Bulunya panjang dan tebal. Kaki pendek kepala lebar. Telinga berjauhan. Agak malas tapi tenang. Penyayang dan bersahabat. Pemalu pada orang yang baru dikenal.
-
Peterbald
Salah satu jenis kucing tanpa bulu. Buah dari ekseperimen kucing Donskoy dan Oriental Shorthair. Genetik rambut rontok. Karakter vocal sedang. Bersahabat loyal pada pemiliknya.
-
Pixie Bob
Dari Amerika Serikat. Bukan hasi persilangan. Penampilannya mirip kucing liar. Aktif dan suka bermain. Pemberani dan penasaran.
-
Poodle cat
Kucing eksperimental yang dikembangbiakkan. Bulunya bergelombang dan tebal. Karakternya mirip kucing keluarga.
-
Rass-Busok-Madura ( Kucing Madura )
Dari pulau Rass, Madura Indonesia asli. Beberapa berspekulasi kucing tersebut masih punya keturunan kucing Korat. Ukurannya sedang. Sifatnya keras kepala. Harus sabar memelihara.
-
Ragdoll
Persilangan Persian dan Birman. Sangat popular sebagai kucing domestik. Karakternya tak banyak nuntut. Toleran. Mudah bergaul dengan anak kecil.
-
Ragamuffin
Persilangan kucing Persian, Himalayan dan Longhair lain. Warnanya mencolok, dari ujung tangan, kaki dan wajah. Jenis kucing keluarga.
-
Russian Blue
Kucing domestik yang elegan dan cantik. Warnya perak kebiruan. Pembawaannya tenang, energik dan suka bermain.
Demikian jenis-jenis kucing yang disebutkan di edisi kali ini. Semoga bermanfaat.